Rabu, 28 September 2011

M y L I f e J o u r n e y


Salam sejahtera untuk kita semua..

Saya seorang pribadi itu adalah Aku yang bernama Andreas Adi Darmawan, aku terlahir bersih suci tanpa dosa oleh kedua orang tuaku yang sangat ku cintai, hargai dan hormati sebagai anak pertama dari dua bersaudara dengan proses kelahiran yang normal di sebuah rumah sakit besar di Jakarta pada tanggal 16 Mei 1991. aku tinggal di rumah yang sangat sederhana dipinggiran kota Jakarta dari kecil sampai kini tak terasa umurku sudah beranjak 20 tahun.
Pertama kali ku menuntut ilmu menjadi murid di Tk Ananda selama satu tahun sebagai murid yang polos dan tidak tahu dunia luar seperti apa dan setelah itu masuk ke tingkat yang lebih tinggi di SD Pejuang Pratama dan disinilah pribadi ku dituntut untuk  menjadi seorang yang lebih mandiri, dengan mengikuti berbagai kegiatan sekolah yang ada, setelah lulus SD aku melanjutkan sekolah menengah pertama ku di SMP Galatia  Bekasi, 3 tahun ku tempuh dengan penuh semangat sebagai peralihan menjadi seorang pribadi yang tumbuh remaja. Kemudian setelah kelulusan aku lantas melanjutkan ke SMA Galatia Bekasi, namun disini lah selama 3 tahun kembali menuntut ilmu walaupun harus dengan jatuh bangun. Namun harapan untuk selalu tumbuh lebih baik lebih besar dari kenyataan yang ada kini tentunya untuk membanggakan kedua orang tua.
Puji Tuhan setelah kelulusan aku mencoba mendaftar ke berbagai Universitas yang dapat membimbing ke jalan yang lebih pasti untuk masa depan, tapi semuanya tidak ada yang cocok dengan ku. Akhirnya aku beruntung mendapat kesempatan untuk berkuliah di  Universitas Gunadarma sebagai tempat untuk mendapatkan sarjana ekonomi ku di Falkultas Ekonomi jurusan SI Akuntansi.
Sekarang aku telah duduk di semester 5 masih ada 3 semester lagi menanti, Puji Tuhan semua halangan yang dulu telah ku lewati . Sekarang aku telah tumbuh menjadi pria dewasa dan mandiri dalam segala hal memang aku pun masih harus banyak belajar tentang kehidupan yang sebenarnya aku harus siap kalah, siap jatuh, siap menerima tantangan hidup yang tentu tidak manis selalu , justru aku harus siap sakit aku harus siap mendapat cobaan di kehidupan ku kelak.
Jadi, hanya ini dulu yang aku ceritakan tentang segala lika liku kehidupan yang penuh dengan kenyataan dan harapan. Akhir tulisan ini aku ucapkan terimakasih banyak kepada yang telah ikhlas membaca tulisan biografi ini, dan maaf kalau ada salah-salah kata yang tidak di sengaja
“ Dengan ini ku mencoba untuk menilai diri sendiri sebelum bisa menilai seseorang ”

Tidak ada komentar:

Posting Komentar