Sabtu, 27 Oktober 2012

Hedoisme dan Egoisme



Apa pendapat anda mengenai Hedoisme? Dan apa bedanya dengan Egoisme!


  • HEDOISME

Pada zaman sekarang ini banyak sekali budaya hedonisme yang terjadi di kalangan mahasiswa. Budaya hedonisme adalah pandangan yang menganggap kesenangan dan kenikmatan meteri sebagai tujuan utama hidup.
Budaya hedonisme yang terjadi di kalangan mahasiswa pada umumnya  didasarkan atas gengsi ataupun ego yang tertanam pada diri mereka. Dimulai dari gaya hidup yang berlebihan, baik dalam hal berpakaian, pemenuhan kebutuhan, dan sikap yang hanya mementingkan kesenangan hidup.
Budaya hedonisme di kalangan mahasiswa juga tidak lepas dari dampak negatif perkembangan teknologi yang semakin canggih serta kontaminasi dari pengaruh-pengaruh budaya barat.
Yang lebih parah lagi, budaya hedonisme pada zaman sekarang ini lebih mengarah kepada seksual dan liberalisme. Seperti yang terlihat, di sekeliling kita sekarang ini sudah banyak menjamur pergaulan-pergaulan bebas yang di lakukan oleh mahasiswa. Mereka berfikir bahwa apa yang mereka lakukan bukan sesuatu hal yang berdampak besar


  • EGOISME

Egoisme adalah cara untuk mempertahankan dan meningkatkan pandangan yang menguntungkan bagi dirinya sendiri, dan umumnya memiliki pendapat untuk meningkatkan citra pribadi seseorang dan pentingnya – intelektual, fisik, sosial dan lainnya. Egoisme ini tidak memandang kepedulian terhadap orang lain maupun orang banyak pada umunya dan hanya memikirkan diri sendiri
Egois ini memiliki rasa yang luar biasa dari sentralitas dari ‘Aku adalah’:. Kualitas pribadi mereka Egotisme berarti menempatkan diri pada inti dunia seseorang tanpa kepedulian terhadap orang lain, termasuk yang dicintai atau dianggap sebagai “dekat,” dalam lain hal kecuali yang ditetapkan oleh egois itu.
Teori eogisme atau egotisme diungkapkan oleh Friedrich Wilhelm Nietche yang merupakan pengkritik keras utilitarianisme dan juga kuat menentang teori Kemoralan Sosial. Teori egoisme berprinsip bahwa setiap orang harus bersifat keakuan, yaitu melakukan sesuatu yang bertujuan memberikan manfaat kepada diri sendiri. Selain itu, setiap perbuatan yang memberikan keuntungan merupakan perbuatan yang baik dan satu perbuatan yang buruk jika merugikan diri sendiri.


Dari artikel di atas, saya berpendapat bahwa :
Hedonisme adalah pandangan yang menganggap kesenangan dan kenikmatan meteri sebagai tujuan utama hidup. Sedangkan Egoisme adalah suatu perasaan yang lebih mementingkan kepentingan dan urusan pribadinya serta lebih mengutamakan kebahagiaan dan keuntungan yang harus ia dapatkan bagi dirinya sendiri, tanpa peduli dengan keadaan sekitarnya

Sumber :


Tidak ada komentar:

Posting Komentar